Konfigurasi Kloxo-MR

KONFIGURASI KLOXO-MR

Setelah proses restart selesai, anda dapat melihat web interface dari Kloxo-MR. Pada browser anda ketikan pada address bar https://IP-Address:7777 atau http://IP-address:7778

1

Pada tampilan di atas, anda diminta untuk memasukan default username dan password dari kloxo-MR. Anda dapat memasukan dengan username admin dan password admin.

2Setelah anda memasukan username dan password untuk admin, anda akan diminta langsung mengganti password default yang anda masukan tadi. Jika sudah mengisi kolom password baru dan konfirm password baru, anda klik Update.

3
Gambar di atas merupakan tampilan administrasi dari kloxo-MR, terdapat keterangan client, domain, bandwidth, dll. Fungsi fungsi di atas tidak berbeda jauh dengan panel yang berbayar.

4

Pertama-tama, anda membuat terlebih dahulu template dari DNS yang akan digunakan olh client anda. Pada menu di samping, pilihResource kemudian pilih DNS Template. Isikan NS yang akan anda gunakan. Jika sudah, anda klik Add.

5Setelah itu, silahkan buat user atau klien pada kloxo-MR seperti pada tampilan di atas. Pada menu di samping pilih Administration kemudian pilih Client setelah itu pilihAdd Customer. Masukan nama user atau klien anda, masukan password, kemudian email dari user atau klien tersebut. Jika sudah anda klik Add.

6Pada tampilan di atas, menjelaskan tentang apa saja yang akan di dapatkan user atau klient, seperti domain, subdomain, traffic, mail, manage DNS, SSL, dll. Anda bisa menentukan sendiri per user akan mendapatkan misal hanya 2 domain, atau trafiic hanya 1GB/bulan semua diatur pada pengaturan ini. Jika sudah anda klik Add.

7Setelah anda membuat user atau klien, anda dapat mencobanya pada browser anda. cara pengaksesan sama dengan admin yaitu https://IP-address:7777 atau http://IP-address:7778. Pada tampilan di atas, adalah halaman login user atau klien yang sudah anda buat.  Masukan username dan password user atau klien yang sudah anda buat sebelumnya.

8Tampilan di atas merupakan homepage dari user  atau klien yang sudah anda buat. Tampilan tidak berbeda jauh dengan admin. Sesuai dengan aturan yang sudah admin buat, yang bisa dilakukan uleh user. Misalnya dengan menambah domain sendiri, mail, mysql nya. User juga bisa melihat statistik pemakaian resource yang sudah meraka pakai.

9Pada tampilan di atas, user menambahkan domain yang akan dia bikin. Pada tampilan homepage user klik Domains, kemudian isikan nama domain yang akan dihosting, dokumen root, SSL, statistik, dll. Jika sudah klik Add.

10Tampilan di atas, jika user ingin membuat database MySQL. Pada homepage user atau klien pilih menu  MySQL Databases, kemudian pilih Add Mysql Databases. Isikan nama database baru anda dan masukan password yang akan digunakan di database tersebut.

11Pada tampilan di atas, adalah file manager dari user atau klien jika ingin upload file file script aplikasi maka bisa dipuload pada halaman ini. Pada homepage pilih File Manager.

About Administrator

2016-01-12 10:32:36 2016-01-12 14:33:42

Check Also

cara upgrade fedora 24 ke 25 secara online

Upgrade OS adalah sesuatu yang ditunggu dari pengguna suatu distro linux akan tetapi banyak dari …

Tinggalkan Balasan

Translate »
error: Konten dilindungi !!